LAHIRNYA KABUPATEN BREBES

Beberapa cerita rakyat tentang muncul/lahirnya beberapa nama desa-desa tertentu di dalam wilayah kabupaten Brebes memang ada. Misalnya nama desa : Padasugih, Wangandalem, Gandasuli, Pasarbatang, Kersana, Ketanggungan, dan sebagainya. Namun itu semua hanya terlontar dari mulut kemulut turun temurun. Tidak ada data pendukungnya untuk dijadikan dijadikan bahan dalam penulisan local.
Sebuah cerita menarik mengenai lahirnya kota Brebes justru kita jumpai dalam Serat Kanda Edisi Brandes. Menurut kisah ini, setelah Kerajaan Majapahit berdiri dan Raden Susuruh dinobatkan menjadi raja dari kerajaan yang baru itu dengan nama Brawijaya yang terjadi pada tahun 1221 saka (taun 1299 Masehi) dengan candra sangkala Sela-Mungal-Katon-Tunggal, sri baginda telah menaklukan seluruh negeri yang terletak disebelah timur. Sri Baginda Raja Brawijaya yang mengangkat Wirun menjadi Pepatih dengan nama julukan Adipati Wirun, Nambi menjadi tumenggung, sedang Reksapura menjadi Wedana Jero.
 
Raden Brawijaya mengambil istri yang masih tertinggal di Galuh dan membantu saudaranya, Arya Bangah, dalam peperangan melawan Ciyung Wanara, dalam peperangan melawan ciung Wanara. Namun dalam peperangan itu Arya Bangah terkalahkan, sehingga melarikan diri ke Lebaksiu. Negeri Galuh terbakar, arya bangah diusir sampai ke tugu di mana pasukan – pasukan Majapahit telah dating untuk member bantuan kepadanya. Arya bangah mengirimkan orang – orang perempuan dan anak – anak yang masih tertinggal di Galuh kepada saudaranya, raja Brawijaya di bawah pimpinan Raden Kumara putra raja Brawijaya sendiri.
Arya Bangah meyerang pasukan – pasukan Pajajaran yang tampil sampai di Pudak setegel wangi di bawah pimpinan Ciung Wanara. Di daerah Tugu ciung Wanara dan pasukannya melancarkan serangan baru namun mereka berhasil dihalau kembali. Pasukan pasukan jawa timur mengeluarkan sepenuh keberanian mereka. Selanjutnya mereka bergerak (terdesak) kembali dari sebelah barat menuju arah lebih ke timur. Di dekat sungai pemali, mereka berperang lagi. Tempat medan perang itu bernama Brebes.

Ciyung wanara mengundurkan diri ke negrinya dan raya Bangah pergi ke majapahit, meninggalkan pasukan – pasukan yang berada di bawah pimpinan reksapura. Raja Brawijaya mengangkatnya menjadi wedana (bupati) dengan tempat kedudukan di Tuban. Kumara menikahi anak perempuan Arya Bangah Citrawati. Atsa nasihat Arya Bangah, Kumara pergi melawan Pajajaran bersama anak arya Bangah sendiri Dangdang Wiring dan anak Wirun : Wahas. Mereka berhasil merebut tiga buah Negara jajahan Pajajaran. Setelah itu bergabung dengan Reksapura, pergi sampai ke sumedang. Dari tempat itu mereka pergi ke Galuh, Dangdang Wiring menundukan Dermayu (Indramayu), Wahas menaklukan Banyumas, Magelen (Bagelan), Prabalingga (purbalingga) dan Caracap (Cilacap). Negeri Sokapura berhasil pula di kalahkan, kumara berhasil merebut Bandung dan Sumedang.
Ciyung Wanara menyerah, ia memerdekakan Dipati Jayasudarga, mertua raja Brawijaya, dan mengirim utusan kepada kumara. Sesuai dengan permintaanya ciung wanara diantar ke Majapahit. Demikianlah kerajaan Pajajaran akhirnya telah jatuh pada tahun 1223 Saka (Tahun 1301 Masehi) dengan candra sangkala Guna-Kalih-Tingal-Kaji. Ciung Wanara akhirnya diangkat menjadi Bupati Agung di seluruh kawasan Jawa Barat sampai sungai Pemali.
Kemungkinan brebes telah lahir pada jaman Hindu. Dugaan ini bisa kita kemukakan berdasarkan kenyataan bahwa di daerah Kawedaran Brebes banyak terjumpai barang – barang peninggalan dari jaman hindu. Barang tersebut ditemukan di berbagai wilayah kabupaten Brebes di antaranya pernah dijumpai sejumlah barang kuno yakni empat buah genta dari desa Slarang dan sebuah cincin Emas dari desa karangmangu “cincin ini memiliki plat (permukaan rata) Meterai berbentuk bundar dihiasi dengan garis lengkung yang Nampaknya dua ekor ular dengan dua buah kepala. Cincin ini yang berhasilkan ditemukan di dalam tanah sekarang di simpan di Musium Nasional Indonesia.
(Panitia Penyusun Sejarah Kabupaten Brebes. 2006. Sejarah Hari Jadi Kabupaten Brebes(cetakan Ketiga).Brebes)
*Foto Ilustrasi
LAHIRNYA KABUPATEN BREBES LAHIRNYA KABUPATEN BREBES Reviewed by Unknown on November 01, 2017 Rating: 5

1 comment:

Powered by Blogger.